Penerapan Citizen Journalism Pada Kompasiana
Pada era global sekarang ini, banyak media konvensional yang beralih ke New Media. Salah satu yang media terkenal yang juga mengikuti perkembangan zaman saat ini adalah Kompas. Seperti yang kita ketahui Kompas adalah salah satu media cetak nasional yang telah terbit mulai tanggal 28 Juni 1965 hingga sekarang. Mengikuti perkembangan jaman, Kompas kini memiliki stasiun TV sendiri yang diberi nama Kompas TV. Tidak hanya itu, kini terdapat blog bagi para jurnalis Kompas yang bernama Kompasiana.
Kompasiana yang pada awalnya dibuat untuk para jurnalis Kompas kini bertransformasi menjadi sebuah media warga (citizen media). Media yang dapat menampung semua tulisan warga tersebut menempatkan diri sebagai salah satu media yang tidak hanya diperuntukkan bagi para jurnalis saja. Kini Kompasiana juga menjadi tempat bagi masyarakat dari berbagai kalangan untuk ikut menjadi jurnalis, sehingga disebut jurnalisme warga (citizen journalism).
Fenomena ini menjadikan masyarakat umum sebagai sumber berita sekaligus penulis berita. Mereka dapat dengan leluasa menuliskan kejadian menarik yang terdapat disekeliling mereka untuk diketahui oleh khalayak. Kemudahan mendapatkan informasi terupdate serta informasi yang terbilang cepat kini menjadi hal yang mudah didapatkan.
Dengan adanya fasilitas tersebut, masyarakat kini bisa menjadi jurnalis dengan hanya bermodalkan handphone. Menuliskan kejadian menarik yang di alami atau di lihat kini menjadi trend bagi masyarakat. Namun, apakah etika jurnalis juga diterapkan pada citizen journalism? Banyak pendapat yang mejelaskan hal tersebut, namun fakta yang terdapat dilapangan sering kali berbeda. Masyarakat yang menjadi jurnalis masih menjadi problematika. Pasalnya banyak warga yang kurang mengetahui prihal kode etik jurnalis. Permasalahan yang sering kali muncul adalah penyebutan "jurnalisme" yang ditujukan untuk warga, sementara disisi lain jurnalisme sendiri adalah sebuah profesi yang memerlukan keahlian khusus yang tak mudah didapat dengan instan oleh warga biasa.
Akan tetapi, dilihat dari keuntungan yang didapatkan dari citizen journalism sangat menyudutkan pendapat tersebut. Karena di era new media saat ini, sangat sulit untuk mengontrol opini atau tulisan warga.
Belum ada Komentar untuk "Penerapan Citizen Journalism Pada Kompasiana"
Posting Komentar